Penampilan menarik tidak hanya identik
dengan tubuh langsing dan kulit halus mulus, tetapi penampilan menarik
juga bisa didapatkan dengan keindahan penampilan mata. Hanya dengan
menghindari munculnya lingkaran hitam pada mata atau timbulnya kantung
mata saja bisa membantu memperindah penampilan, apalagi jika
memanjangkan bulu mata. Memiliki bulu mata yang panjang sekaligus lentik
akan meningkatkan daya tarik seorang wanita, sehingga tidak
mengherankan apabila wanita berlomba-lomba memanjangkan bulu matanya.
Zaitun.
Minyak zaitun mengandung zat
antioksidan dan vitamin E yang berguna untuk merangsang pertumbuhan bulu
mata secara alami. Kandungan pelembabnya juga mampu melentikkan bulu
mata.
Minyak kemiri. Krim minyak kemiri juga bisa digunakan untuk memanjangkan bulu mata secara alami. Kandungan vitamin E yang terdapat didalamnya juga bisa menyuburkan bulu mata.
Minyak kemiri. Krim minyak kemiri juga bisa digunakan untuk memanjangkan bulu mata secara alami. Kandungan vitamin E yang terdapat didalamnya juga bisa menyuburkan bulu mata.
Batang sirih dan lidah buaya. Batang
sirih dikombinasikan dengan gel lidah buaya dapat digunakan secara alami
untuk memanjangkan dan menyuburkan bulu mata.
Air teh.
Rendaman air teh yang dibiarkan
semalaman didaerah yang lembab juga bisa secara alami menyuburkan dan
meanjangkan bulu mata.
Bedah ringan. Teknik penanaman bulu mata
yang panjang bisa didapat melalui operasi ringan dengan teknik laser,
agar tidak menimbulkan bekas sayatan.
Serum.
Penggunaan serum oles kaya
vitamin E dapat dilakukan menjelang tidur, dengan terlebih dahulu
membersihkan maskara dan eyeliner sebelum tidur.
Dari rangkaian proses pemanjangan bulu
mata diatas, mungkin dapat membantu anda untuk menambah kesan cantik di
mata anda. Untuk menambah kecantikan lebih lagi, ada baiknya untuk
merawat fisik, penampilan fisik juga dibarengi dengan kecantikan pribadi
dari dalam atau inner beauty tampak lebih sempurna. Untuk menambah
nilai plus dari kecantikan anda, tetaplah tersenyum terhadap sesama.
Senyuman pun membawa anda tampik lebih.
Leave a comment