Penyebab munculnya jerawat bisa disebabkan oleh berbagai macam hal,
diantaranya adalah masalah gen dalam tubuh yang berperan dalam
menentukan jenis kulit kita.
Orang yang memiliki kulit berminyak atau kulit sensitif umumnya sangat mudah untuk berjerawat.
Untuk meminimalkan kulit berjerawat, berikut adalah tips yang bisa dipraktekan :
Untuk meminimalkan kulit berjerawat, berikut adalah tips yang bisa dipraktekan :
1. Kebersihan kulit
Selalu jaga kebersihan kulit wajah, khususnya setelah beraktivitas di luar ruangan.
Bersihkan wajah menggunakan pembersih wajah, yang kemudian disertai dengan penggunakan penyegar (toner) yang berfungsi untuk mengecilkan pori dan mengangkat kotoran yang masih menempel di wajah.
Lakukan langkah ini secara rutin pada pagi dan malam hari.
2. Produk kecantikan
Gunakan pembersih wajah yang bebas minyak. Produk kecantikan yang
terlalu banyak yang mengandung minyak bisa menyumbat pori – pori kulit.
Dan jangan terlalu sering menggunakan scrub karena hanya akan membuat jerawat menyebar dan semakin parah.
3. Pelembab
Pelembab berfungsi untuk menjaga pH kulit agar selalu seimbang. Gunakan pelembab yang sesuai dengan jenis kulit kita.
Jika usia sudah menginjak kepala tiga disarankan untuk menggunakan krim malam sebelum pergi tidur.
4. Biarkan kulit beristirahat
Kulit juga membutuhkan istirahat untuk selalu sehat. Cara untuk mengistirahatkan kulit adalah dengan membebaskan kulit dari make – up, agar pori – pori kulit bisa kembali bernafas.
5. Pola makan
Tidak dipungkiri bahwa apa yang kita makan juga berpengaruh pada kesehatan kulit.
Makanan yang terlalu tinggi kandungan gula dan karbohidratnya
merupakan jenis makanan yang mampu memicu timbulnya jerawat, termasuk
juga rokok dan alkohol.
Jaga asupan makanan agar selalu seimbang dan jangan pernah lewatkan sayuran dan buah – buahan dalam menu harian.
Leave a comment