Anda suka manikur??nah berikut ini ada artikel yang harus kamu baca agar manikur kamu tampak lebih sempurna,nah ini dia trik agar manikur kamu tampak lebih sempurna :
1. Pilih Bentuk Kuku. Tak perlu kuku panjang untuk kelihatan menarik. Potong kuku dengan bentuk oval sehingga membuat jari kelihatan lebih indah.
2. Tidak Terkikis. Haluskan kuku dengan gerakan
searah. Hindari gerakan maju-mundur saat menghaluskan kuku karena akan
mengikis lapisan protein dan keratin. Ingatlah bahwa keduanya sangat
dibutuhkan kuku agar tidak mudah patah.
3. Lapisan Penting. Lapisi dengan base coat, yang
membuat kuku terlindung dari efek kekuningan. Lapisan ini juga akan
membuat cat kuku menempel sempurna. Jika kuku dalam keadaan sangat
rapuh, lapisi dua kali sebagai treatment.
4. Bersihkan Kembali. Meski sudah dibersihkan dengan
polish remover, Anda sebaiknya membilas kuku dengan alkohol dan air
dengan perbandingan dua bagian alkohol banding satu bagian air.
5. Dua Arah. Aplikasikan cat pada kuku secara dua arah. Awali dengan ulasan vertikal lalu lapisi dengan arah horisontal.
6. Cat kuku. Lapisi dengan top coat yang membuat kuku lebih bersinar.
7. Bersihkan Kutikula. Lapisi kutikula dengan cutile
oil. Cara ini juga akan membuat cat kuku tahan lama, karena tidak ada
efek kering dari ujung kuku. Pakai setelah 5 menit menggunakan top coat.
8.Bersabar. Meski kelihatannya sudah kering setelah
15 menit, sebenarnya cat kuku baru akan menempel sempurna setelah satu
jam. Jadi hindari membebani kuku dengan ‘tugas berat’ sebelum cat pada
kuku benar-benar kering.
9.Awet. Hasil manikur Anda akan bertahan selama
seminggu. Tetapi bisa bertahan lebih lama jika dua atu tiga hari sekali
Anda lapisi dengan clear coat.
10.Bersihkan. Jika Anda ingin membersihkan kuku,
gunakan cara ini. Celupkan kapas dalam remover, lalu tekan di kuku. Cat
kuku akan terhapus bersih dengan mudah dan sempurna.
Leave a comment