CARA TEPAT MEMILIH EYE SHADOW

Memilih eyeShadow kadang akan sangat membingungkan karena banyaknya pilihan warna yang tersedia. Beberapa wanita menyukai warna terang atau warna warni dan beberapa menyukai warna natural dan lembut. Untuk memilih warna eyeshadow dan teksturnya, cobalah beberapa metode cara penggunaannya dan lihatlah mana yang paling cocok untuk anda.

Berikut macam-macam jenis eyeshadow dan kegunaannya dari tips cara makeup wajah:




Powder Shadows
Eyeshadow ini adalah yang paling umum ditemukan dan mudah penggunaannya.
Matte Powders
Tipe ini bagus untuk efet kelopak mata menjadi dalam, memperbesar mata dan merubah bentuk. Warna lebih gelap tidak akan memantulkan cahaya. Gunakan eye shadow bubuk (powder shadows) untuk menegaskan warnanya.
Iridescent & Pearl Powders
Tipe ini memantulkan cahaya sehingga mata anda bersinar. Tapi tidak membuat kelopak mata menjadi lebih dalam seperti pada matte shadows dan semi matte.
Cream Shadows
Tipe ini bisa di aplikasikan dengan rata dan menghasilkan warna transparan. Cream shadow bagus tapi tidak tahan lama, supaya make up mata dengan cream shadow tahan lama, taburkan sedikit translucent powder. Tapi hasil akhir nya tidak akan terlalu berkilau. Bisa juga di gunakan sebagai dasar make up mata.
Gel Shadows
Eye shadow ini juga bisa di aplikasikan dengan rata dan cepat kering ketimbang cream shadows. Jadi gel shadows sedikit susah untuk dirapikan. Tapi gel shadows bisa tahan lama.
Eye Glosses
Untuk efek glossy, aplikasikan di atas make up mata dan tepuk-tepuk dengan jari . Kekurangannya adalah anda harus memastikan tidak ada gumpalan pada lipatan kelopak mata.
These icons link to social bookmarking sites where readers can share and discover new web pages.

Leave a comment

Desing Downloaded From Free Blogger Templates | Free Website Templates | Free PSD Graphics